Banner IDwebhost
Banner IDwebhost
DAERAH  

Tiga Kecamatan Sragen Terendam Banjir, Kapolres Sragen Siapkan Tim Evakuasi

REKONFUNEWS.COM, SRAGEN || Bencana banjir pasca terjadinya hujan deras yang mengguyur Sragen mulai Kamis, 16 Februari 2023 petang, membuat area persawahan di tiga kecamatan Kabupaten Sragen terendam banjir.

Kapolres Sragen AKBP Piter Yanottama mengatakan telah melakukan mitigasi serta pemantauan terhadap area yang mengalami banjir akibat derasnya curah hujan hingga pagi ini, Jum’at (17/02/2023).

Tiga kecamatan yang telah melaporkan terjadinya banjir tersebut diantaranya Kecamatan Sidoharjo, Kecamatan Masaran, serta Kecamatan Ngrampal.

Dikatakan Kapolres, banjir yang melanda kecamatan Sidoharjo, diakibatkan curah hujan tinggi ditambah dampak di bukannya pintu air waduk Gajah Mungkur, hingga merendam setidaknya area persawahan di lima Desa diantaranya Desa Pandak, Desa Sribit, Desa Tenggak, Desa Patihan serta Desa Bentak, dengan total hingga ratusan hektar.

BACA JUGA :   Antisipasi Libur Akhir Tahun, Petugas Gabungan Di Blora Intensif Patroli Terminal Dan Stasiun

Banjir juga merendam jalur utama Masaran menuju Plupuh serta area persawahan di Kecamatan Masaran, tepatnya di Dukuh Bakung Desa Sari Pringanom Kecamatan Masaran.

Sementara di kecamatan Ngrampal, Kapolres menguraikan ada sejumlah dua area persawahan yang terendam banjir diantaranya Desa Karangudi dan Desa Klandungan dengan total area persawahan terendam banjir mencapai 4 hektar.

Data secara keseluruhan masih dalam tahap pendataan, namun akibat banjir ini, Polres Sragen telah menerjunkan tim evakuasi untuk memberikan pertolongan warga yang terjebak banjir di jalur Masaran menuju Plupuh, “ terang AKBP Piter dalam keterangannya melalui Kasi Humas Iptu Ari Pujiantoro.

BACA JUGA :   Klarifikasi Koordinator Pengelola Sampah Pasar Curug Terkait Video Viral Kejadian Sampah Depan Pasar Curug

Lanjutnya, “ selain tim evakuasi yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa jajaran Polsek, Polres Sragen juga akan memberikan bantuan kepada warga terdampak banjir hari ini. sedangkan mereka yang akan menerima bantuan masih dalam tahap pendataan, “ pungkas Ari.

(Taufik)

BERITA TERBARU YANG DISARANKAN !
BACA JUGA :   Operasi Ketupat 2023 Resmi Digelar, Kapolri: Berikan Pelayanan Terbaik ke Pemudik
Bagikan Artikel :