Banner IDwebhost
Banner IDwebhost

Pimpin Apel Olahraga Pagi Kasatresnarkoba Polres Blora Ajak Anggota Jaga Kesehatan Dan Hindari Narkoba

REKONFUNEWS.COM, BLORA II Selasa, (31/05/2022) bertempat di halaman depan Mapolres Blora Polda Jawa Tengah telah dilaksanakan apel olahraga pagi yang dipimpin oleh Kasatresnarkoba Iptu Edi Santosa,SH.

Seperti biasa setiap hari Selasa dan Jumat, Apel pagi anggota Polres Blora adalah apel olahraga. Sebagai pimpinan Apel Kasatresnarkoba mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang sudah disiplin dalam melaksanakan apel pagi. Dan ia mengucapkan syukur dimana anggota sampai saat ini masih diberikan kesehatan. “Kami ucapkan terima kasih kepada anggota yang sudah disiplin dalam melaksanakan apel pagi. Dan Alhamdulilah kita semua masih diberikan kesehatan sehingga bisa beraktivitas lancar seperti sediakala,” kata Kasatresnarkoba.

BACA JUGA :   Polres Blora Gelar Sosialisasi Anggaran Tahun 2023

Lebih lanjut Iptu Edi mengajak kepada seluruh anggota untuk menjaga pola hidup sehat yaitu salah satunya dengan rutin berolahraga. “Mari kita selalu jaga kesehatan, salah satunya dengan rutin berolahraga. Jika olahraga di kantor kurang, silahkan bisa olahraga mandiri diluar,” tandas Kasatresnarkoba.

Perwira Polri berlatar pendidikan Brimob ini berpesan kepada seluruh anggota agar menjauhi narkoba dan tidak main main dengan barang haram tersebut. “Kepada seluruh anggota agar jangan main main dengan Narkoba. Jika ditemukan ada anggota yang bermain narkoba maka akan kita tindak dengan tegas sesuai aturan yang ada,” beber Kasatresnarkoba.

BACA JUGA :   Polres Blora Gelar FGD Tentang Pengendalian Hama Tikus Sawah

Hadir dalam apel olahraga pagi para Kabag, Kasat, Kasi, Dan Perwira Staf serta anggota dan PNS Polres Blora.

5297341988

( Red : Galih RM )

 

BERITA TERBARU YANG DISARANKAN !
BACA JUGA :   Petugas Gabungan Di Blora Lakukan Ramp Check Bus Persiapan Penjemputan Jamaah Haji
Bagikan Artikel :