Rekonfunews.com, Pohuwato – Pelaksanaan pasar pangan murah Rachmat Gobel yang berpusat di Lapangan Ormas Kecamatan Marisa diserbu ratusan masyarakat.
Pasar murah tersebut sengaja diselenggarakan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, Senin (29/01/2024)
Iki Nohi Warga masyarakat Desa Marisa mengaku sangat bersyukur dengan adanya pasar pangan RG tersebut, “Alhamdulillah diposisi sekarang yang susah, tentu ini sangat membantu kami”, ungkapnya.
Iki menjelaskan selain harga yang sangat murah, barang yang disediakan pun cukup lengkap seperti beras, minyak, gula dan terigu.
“Terimakasih banyak Bapak Rachmat Gobel”, sambungnya
Terlihat, suasana semakin ramai saat Wakil Ketua DPR RI itu datang bersama Iwan S. Adam untuk bertemu langsung dengan masyarakat.
Bahkan banyak dari mereka memanfaatkan momen tersebut dengan berfoto bersama dan berjabat tangan. (Edi)
Eksplorasi konten lain dari REKONFU NEWS
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.