Rekonfunews.com, Pohuwato – Kepala Pusat Pendidikan Pertanian Kementan RI, melalui Kepala Bidang Program dan Kerjasama Pusdiktan, Saptorini, S.TP, M.SI memberikan dukungan penuh terhadap usaha petani di Kabupaten Pohuwato.
Sebagai salah satu Sentral atau pusat produksi Padi di Gorontalo, dirinya mendukung penuh terhadap kemajuan sektor Pertanian Pohuwato khususnya menyangkut pengembangan produktivitas padi gogo.
“Alhamdulillah, Kabupaten pohuwato merupakan salah satu sentral padi di provinsi Gorontalo Insya allah dengan penanaman padi gogo ini apa yang sudah ditargetkan bisa tercapai bahkan melampaui target”, ungkapnya
Dia menjelaskan bahwa kementerian pertanian melalui Direktorat alat dan mesin pertanian telah memberikan sejumlah bantuan seperti traktor roda empat, TR2 dan termasuk alat pompanisasi untuk Petani.
“Dengan adanya alat ini semoga bisa dimanfaatkan oleh petani Pohuwato agar penamaan padi gogo bisa berhasil”, harapnya
Melihat semangat para petani di Kabupaten Pohuwato, Saptorini mengatakan pihaknya bakal mendukung usulan Dinas Pertanian Pohuwato menyangkut penambahan atau pengadaan alsintan
“Ya ini tentu saja, namun usulan dari Dinas Pertanian terlebih dahulu melewati mekanisme usulan yang disampaikan ke Kementan, mungkin akan disesuaikan dengan kebutuhan di masyarakat”, jelasnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Kepala Dinas Pertanian Pohuwato, Kamri Alwi menjelaskan secara keseluruhan upaya perluasan produksi padi gogo di Kabupaten Pohuwato telah mencapai 150 Hektare dari target 1048 Hektare
“Jadi sisanya kita buat target perbulan untuk bulan Agustus ini kita targetkan 158 Hektare, tetapi ini disesuaikan dengan benih, yang mana kita sudah ada persiapan benih sendiri mudah mudahan target kita yang 1048 Hektare bisa tercapai”, ungkapnya
Kamri menghimbau kepada seluruh tim penyuluh Pertanian agar aktif turun mendampingi petani baik saat dan sesudah melakukan penanaman padi gogo
“Saya meminta kepada setiap penyuluh aktif turun ke lapangan mendampingi petani melakukan penanaman khususnya di lahan-lahan kosong atau tidur”, ajak Kamri
Dinas Pertanian Pohuwato berkomitmen bakal menjadikan Kabupaten Pohuwato sebagai Suplayer Benih Padi Gogo. Kata Kamri secara khusus saat ini telah ada 24 Hektare lahan yang sudah ditanami padi gogo
“Kita sudah menyiapkan sumber benih dibeberapa tempat dengan total luasan sekitar 24 Hektare. Kita sudah meregistrasi di BPSP balai yang berwenang untuk melakukan pelabelan dan sertifikasi untuk dijadikan benih bulan Agustus insyaallah ada petani akan melakukan panen”, tandas Kamri. (Edi)
Eksplorasi konten lain dari REKONFU NEWS
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.